Tahun: 2025

IMG-20250706-WA0174

Pasca Banjir Bandang Di Mega Mendung Kab. Bogor Tim Gabungan Sat Brimob Polda Jabar Masih Lakukan Pencarian Korban Hilang

Media74.id

Bogor, Jawa Barat

Satu regu Tim Search and Rescue (SAR) Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jabar dipimpin Danki 3 AKP Seno Sujatmiko bergabung dengan Resimen 1 Batalyon D Pasukan Pelopor Korps Brimob Polri untuk menyisir area terdampak banjir bandang di Desa Megamendung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Minggu (6/7/2025).

Operasi ini difokuskan pada pencarian seorang warga yang dilaporkan hilang bernama Oden Sumantri (47), PNS Kemendagri, terakhir terlihat mengenakan jaket merah.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K, M.H mengatakan bahwa Hujan deras berintensitas tinggi memicu luapan sungai dan membawa material lumpur, batu, serta potongan kayu ke permukiman warga di Kampung Rawa Sedek dan sejumlah titik lain di Desa Megamendung.

Medan pencarian cukup menantang: kontur lereng curam, jalur tertutup lumpur setebal 30–50 cm, dan potensi longsor susulan. Tim Brimob membawa peralatan SAR air (perahu karet, tali carabiner, pelampung) maupun peralatan manual untuk menyingkirkan puing. Mereka bekerja bersama BPBD Kabupaten Bogor, Basarnas, TNI, pemadam, serta relawan desa.

 

Identitas Korban Hilang bernama Oden Sumantri, Usia 47 tahun Pekerjaan PNS Kementerian Dalam Negeri, Ciri‐ciri terakhir mengenakan jaket merah dan beralamat di Kampung Rawa Panjang, Kecamatan Bojong Gede, Kabupaten Bogor.

Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Donyar Kusumadji, S.I.K. menegaskan komitmen penuh Korps Brimob dalam operasi kemanusiaan ini : “Personel gabungan Brimob dikerahkan untuk mempercepat upaya pencarian dan evakuasi. Kami bersinergi dengan Basarnas, TNI, Pemda, serta masyarakat setempat. Keselamatan warga adalah prioritas utama. Saya meminta seluruh anggota memegang teguh SOP, menjaga faktor keamanan pribadi, dan bekerja tanpa kenal lelah hingga korban ditemukan. Kepada masyarakat, mohon kerjasamanya dalam memberikan informasi sekecil apa pun dan tetap waspada terhadap potensi banjir susulan.” katanya.

Kombes Pol. Donyar Kusumadji menambahkan, “Sat Brimob Polda Jabar siap menambah kekuatan personel serta peralatan berat bila situasi menuntut dan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tetap tenang serta mengikuti arahan petugas lapangan”.tutupnya.
Bandung, 06 Juli 2025

Gun'S  - Red

IMG-20250706-WA0168

Tim SAR Gabungan Terus Lakukan Pencarian WisatawanYang Tenggelam Di Pantai Sayang Heulang

Media74.id

Jawa Barat

Tim SAR gabungan dari berbagai instansi terus melakukan pencarian terhadap seorang wisatawan yang tenggelam di Pantai Sayang Heulang, tepatnya di kawasan Pengkolan Mala, Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Korban diketahui bernama Maman (42), seorang wiraswasta asal Kampung Pasir Panjang, Desa Cempaka Mulya, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, Peristiwa tragis ini terjadi pada Sabtu, 5 Juli 2025 sekitar pukul 16.30 WIB.

Upaya pencarian korban dimulai sejak Minggu siang, 6 Juli 2025, pukul 13.00 WIB. Kegiatan SAR dipimpin oleh Kasat Satpolairud Polres Garut IPTU Aep Saprudin bersama sejumlah unsur gabungan dari Polsek Pameungpeuk, Babinpotmar TNI-AL, BPBD Kabupaten Garut, Damkar Pameungpeuk, Relawan Repalapa, dan Balawista.

Sebelum pencarian dimulai, seluruh unsur terlibat mengikuti apel persiapan serta diberikan arahan untuk selalu mengutamakan keselamatan dan menggunakan alat pelindung diri. Tim SAR gabungan kemudian dibagi menjadi dua regu, yang masing-masing melakukan penyisiran ke arah selatan dan barat pantai.

Selain melakukan penyisiran darat, upaya pencarian juga dilakukan dengan memeriksa area-area potensial tempat korban kemungkinan terdampar. Tak hanya itu, pencarian turut dibantu dengan penggunaan drone milik Basarnas guna mempercepat proses identifikasi di wilayah laut terbuka.
”Kami bersama seluruh unsur SAR gabungan berupaya semaksimal mungkin dalam pencarian korban. Kondisi ombak cukup menantang, namun kami tetap melanjutkan pencarian dengan metode penyisiran dan dukungan drone untuk memperluas jangkauan area, Kami juga menghimbau kepada masyarakat dan wisatawan untuk selalu berhati-hati saat beraktivitas di sekitar pantai.” Ujar Iptu Aep di lokasi, Minggu (06/07/2025).

Saat ini korban masih belum ditemukan. Tim SAR gabungan berkomitmen untuk melanjutkan pencarian hingga korban berhasil ditemukan.

Bandung, 06 Juli 2025

Gun'S  - Red

IMG-20250706-WA0058

Pangdam III/Slw Pimpin Sertijab Pejabat Kodam

Media74.id

 

Bandung, -

Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, S.E., M.Si., CHRMP., memimpin acara Tradisi dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat di jajaran Kodam III/Slw yang berlangsung di Ruang Silihwangi, Kodam III/Slw, Sabtu (05/07/2025).

Pejabat yang melaksanakan Sertijab adalah Asintel Kasdam III/Slw Kolonel Inf Bachtiar Susanto digantikan Kolonel Arm Rizal Analdie, S.H., M.Tr.(Han)., yang semula menjabat Pamen Denmabesad. Selanjutnya Kolonel Inf Bachtiar Susanto menduduki jabatan baru sebagai Danpusdikintel Pusintelad.

Asops Kasdam III/Slw Kolonel Inf Romel Jangga W, S.E., M.I.Pol., M.Han., digantikan Kolonel Inf Tommy Anderson yang semula menjabat Koorsmin Panglima TNI. Selanjutnya Kolonel Inf Romel Jangga W, S.E., M.I.Pol., M.Han., menduduki jabatan baru sebagai Koorsmin Panglima TNI.

Danpomdam III/Slw Kolonel Cpm Didin Sofyannadin digantikan Kolonel Cpm Sutrisno, S.E., M.Si., yang semula menjabat Danpomdam XV/Patimura. Selanjutnya Kolonel Cpm Didin Sofyannadin menduduki jabatan baru sebagai Irutum It Puspomad.

Kakumdam III/Slw Kolonel Chk Abdul Azis, S.H., digantikan Kolonel Chk Jimmy Cardin, S.H., yang semula menjabat Kakumdam VI/Mulawarman. Selanjutnya Kolonel Chk Abdul Azis, S.H., menduduki jabatan baru sebagai Kakumdam VI/Mulawarman.

Dandenmadam III/Slw Kolonel Inf Dadi Sutandi, S.E., digantikan Letkol Arh Edi Maryono yang semula menjabat Sekretaris Itdam III/Slw. Selanjutnya Kolonel Inf Dadi Sutandi, S.E., menduduki jabatan baru sebagai Dosen Madya Seskoad.

Kabintaljarahdam III/Slw Kolonel Inf Dwi Kristiyanto,S.E., digantikan Letkol Inf Syafriadi Pen, S.Pd., yang semula menjabat Kapuskodalopsdam III/Slw. Selanjutnya Kolonel Inf Dwi Kristiyanto,S.E., menduduki jabatan baru sebagai Pamen Ahli Bid. Hukum dan Humaniter Sahli Pangdam III/Slw.

Dandeninteldam III/Slw Letkol Inf Ratno, S.H., M.I.P., digantikan Letkol Inf Fahrisal Efendi Sinaga yang semula menjabat Pabandyapam Sinteldam I/Bukit Barisan. Selanjutnya Letkol Inf Ratno, S.H., M.I.P., menduduki jabatan baru sebagai Dandim 0609/Cimahi Korem 0623/TN Kodam III/Slw.

Pangdam menegaskan bahwa rotasi jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi TNI AD sekaligus sarana pembinaan karier perwira. Dengan hadirnya pejabat baru, diharapkan dapat menumbuhkan ide-ide yang kreatif, adaptif, dan konstruktif demi mendukung optimalisasi tugas pokok Kodam III/Siliwangi di masa mendatang.

Serah terima Pejabat Kodam III/Slw tersebut juga diikuti dengan serah terima pejabat dalam organisasi di lingkungan Kodam III/Slw maupun pengurus Persit KCK PD III/Siliwangi dengan dipimpin oleh Ketua Persit KCK Daerah III/Slw Ny. Leni Dadang Arif A. (Pendam III/Siliwangi).

H.Enang/Nunu-Jabar

IMG-20250705-WA0111

FAKULTAS HUKUM UMMAT, SATU-SATUNYA PTS DI NTB BERHASIL MERAIH PREDIKAT AKREDITASI UNGGUL

Media74.id

NTB,

-Rektor Universitas Muhammadiyah Mataram, melalui Dekan Fakultas Hukum, Assoc. Prof. Dr. Hilman Syahrial Haq, SH., LLM,menyatakan Prodi S1- Hukum Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMat) berhasil meraih Predikat Akreditasi Unggul.

Demikian dikatakan Dekan Fakultas Hukum Assoc. Prof.Dr.Hilman Syahrial Haq,SH.,LLM, kepada Kepala Perwakilan Media Massa Nasional Cetak dan Online BUSER Bhayangkara 74 Jakarta Perwakilan NTB
Muhammad Taqwa pada Sabtu (5/7/2025) di Mataram NTB.

Prof Dr.Hilman menjelas kan Predikat Akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) ini berkat kerja keras seluruh civitas akademika Fakultas Hukum,tuturnya.

Atas pertanyaan wartawan, Guru Besar yang dikenal cerdas ini menerangkan bahwa dalam 4 (empat) tahun ke belakang, banyak capaian yang diraih di bidang Catur Darma, terutama kegiatan skala Internasional, Nasional juga Lokal.

Hal ini tidak terlepas dari tersedianya sarana dan prasarana yang menunjang segala aktifitas,juga kemudahan berbagai akses dengan mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi,ungkapnya.

Pencapaian ini menjadi bukti nyata komitmen fakultas dalam meningkat kan mutu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat,tegas Prof Dr.Hilman.

Dengan akreditasi unggul kata Prof.Dr.yang rendah hati itu, Fakultas Hukum UMMat semakin diakui kualitasnya di tingkat nasional maupun internasional.

Hal ini juga membuka peluang lebih besar bagi lulusannya untuk bersaing di dunia kerja serta melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi.

Prestasi ini menjadi motivasi bagi Fakultas Hukum UMMat untuk terus berinovasi dan meningkat kan kualitas layanan pendidikan, sehingga mampu mencetak lulusan yang profesional, berintegritas, dan berdaya saing global, pungkasnya.

Ditempat sama Wakil Dekan Fakultas Hukum UMMat Anies Prima Dewi, SH., MH memberikan apresiasi yang tinggi atas keberhasilan Fakultas Hukum UMMat meraih predikat "Akreditasi Unggul" dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Wakil Dekan yang dikenal ramah dan santun itu menambahkan, pencapaian ini merupakan hasil dari kerja keras, dedikasi, dan kolaborasi seluruh sivitas akademika Fakultas Hukum UMMat,ungksonya

Wakil Dekan Fakultas Hukum UMMat yang berwajah cantik itu, sangat mengapresiasi kerja keras dan semangat seluruh dosen, tenaga kependidi kan, mahasiswa, serta alumni yang telah berkontribusi dalam proses akreditasi ini.

Akreditasi Unggul adalah bentuk pengakuan atas kualitas serta komitmen Fakultas Hukum UMMat dalam memberikan layanan pendidikan terbaik kepada masyarakat," ujar Anies Prima Dewi mantap.

Taqwa - NTB

Screenshot_20250705-182221

Polda Jabar Berangkatkan Umroh 13 Anggota Polisi Gratis Hadiah Peringati HUT Bhayangkara Ke-79

Media74.id

Jawa Barat

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79, Polda Jawa Barat menggelar acara jalan santai dan Panggung Bhayangkara yang berlangsung meriah. Salah satu momen istimewa pada acara ini adalah pemberian hadiah umroh gratis kepada 13 anggota Polri yang dinilai berprestasi dan berdedikasi. Sabtu, (5/7/2025).

Ke-13 anggota tersebut diberangkatkan umroh secara gratis sebagai bentuk apresiasi dan perhatian dari Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Rudi Setiawan, S.I.K., S.H., M.H. bersama Pejabat Utama (PJU) Polda Jabar. Program ini sekaligus menjadi wujud kepedulian pimpinan Polri di Jawa Barat dalam mendukung spiritualitas dan meningkatkan keimanan anggota.

Pemenang Umroh dari Kapolda Jabar dan PJU Polda Jabar yaitu
Brigadir Ritami Bella putri (Ditres Krimsus),
Ibu Neneng nastuti (SPN polda Jabar),
Bripka Sulistio Saputro (SPN Polda Jabar),
Penata 1 Yusyus Nataluddin (Bid Dokkes), AKP Pepen Ahmad Supriatna (Dit Binmas), Brigpol Cecep Yana Mulyana (Sat Brimob), Bripka Dadi Setiadi (Dit lantas) Aipda Heriyanto (PJR Cikampek), Penata 1 Dian Hendrawati (Irwasda), Aipda Danu Nurwenda (Sat Brimob), Kompol Pipit Witianingsih (Dit Lantas), Aipda M. Evie Yudhistira (PJR Jabar 1) serta Briptu Saptia (Dit Reskrimum)

Hadiah ini kami berikan sebagai bentuk penghargaan atas pengabdian dan loyalitas para anggota yang telah bekerja dengan baik. Semoga perjalanan ibadah ini semakin memperkuat keimanan, dan sekembalinya nanti, para anggota semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkap Kapolda Jabar.

Selain itu salah satu penerima hadiah Umroh yaitu Bripka Sulistio dari SPN Polda Jabar mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada Kapolda Jabar dan PJU Polda Jabar atas hadiah yang ia dapat dalam kegiatan tersebut.

Terima kasih Bapak Kapolda Jabar, semoga selalu diberi keberkahan dan keselamatan oleh Allah SWT.” ujarnya penuh haru.

Kegiatan ini diharapkan semakin mempererat kebersamaan, meningkatkan motivasi kerja anggota, serta menegaskan komitmen Polri dalam mewujudkan pelayanan yang humanis dan profesional.

Yanto/Parno

Screenshot_20250705-181008

Peringati HUT Bhayangkara Ke-79 Polda Jabar Berikan Hadiah Bagi Pemenang Lomba Konten Kreatif Dari Masyarakat Untuk Polisi

Media74.id

Jawa Barat,

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79, Polda Jawa Barat memberikan penghargaan kepada peserta yang meraih juara pada lomba konten kreatif yang melibatkan masyarakat luas sebagai bentuk apresiasi dan dukungan terhadap kinerja kepolisian yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Direktorat Siber Polda Jabar dan Bidang Humas Polda Jabar.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Lomba konten kreatif ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam memberikan dukungan positif dan menyebarkan informasi yang membangun tentang tugas dan peran kepolisian di era digital. Peserta lomba diharapkan mampu membuat konten yang inovatif dan inspiratif, mulai dari video, foto, hingga karya tulisan yang merefleksikan peran Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Lomba konten kreatif ini mengusung tema, untuk tingkat SMP yaitu mengatasi berita hoax, edukasi geng motor, dan bahaya tawuran sedangkan untuk tingkat SMA mengusung tema Polisi untuk masyarakat, bahaya tawuran, jauhi narkoba, dan patuhi peraturan lalu lintas.” ujarnya, Sabtu (5/7/2025)

“Lomba ini merupakan upaya untuk menjalin sinergi antara polisi dan masyarakat melalui media sosial, sekaligus memperkuat hubungan yang harmonis antara polisi dan warga karna kreativitas masyarakat sangat kami apresiasi sebagai bentuk dukungan terhadap Polri.” ungkapnya.

Kabid Humas Polda Jabar menyampaikan bahwa lomba konten kreatif pada tingkat SMP di juarai oleh masing masing peserta dengan nama akun instagram yaitu @sasaaww_2 sebagai juara 1, nama akun @arcip.va4 sebagai juara 2 dan nama akun @zrai sebagai juara 3. Sedangkan lomba konten kreatif pada tingkat SMA di juarai oleh masing masing akun instagram dengan nama akun Juara 1 akun @wabifostwo, Juara 2 akun @ourelvonee, Juara 3 akun @its.ury_, Juara 4 akun @ourelvonee dan Juara 5 akun @ourelvonee.

Karya yang masuk mendapat penilaian berdasarkan aspek kreativitas, relevansi tema, serta dampak positif yang ditimbulkan.

Peserta pemenang lomba mendapatkan hadiah menarik berupa piala, piagam penghargaan dan materi dalam bentuk uang tunai, serta kesempatan untuk berkontribusi dalam kampanye kepolisian di media sosial resmi Polda Jabar.

Sedangkan dari direktorat siber lomba konten kreatif berupa video pendek dengan kategori umum mengusung tema bahaya judi online, ancaman nyata di era digital di juarai oleh predikat 3 atas nama Mochamad Arbani, predikat juara 2 atas nama Hammam maulana rizqi dan prdikat juara 1 atas nama angga setya yudha buana, sedangkan tema waspada modus penipuan online dan pencurian data pribadi dengan kategori umum dijuarai oleh juara 3 atas nama ezekiel mareno ndabung, juara 2 atas nama kusdiana dan juara 1 atas nama richard nugraha sitanggang.

Tidak hanya itu selain kategori umum direktorat siber juga mengadakan lomba dengan tema yang sama dalam kategori Polri dan kategori khusus dimana untuk meningkatkan bakat yang dimiliki oleh anggota Polri.

Melalui kegiatan ini, Polda Jawa Barat berharap dapat semakin mendekatkan diri kepada masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran Polri dalam menjaga ketentraman dan keamanan bersama.

Yanto/Parno

 

IMG-20250705-WA0178

Polresta Banyuwangi dan ASDP Beri Puluhan Selimut dan Matras di Posko Ketapang untuk Keluarga Korban KMP Tunu Pratama

Media 74

BANYUWANGI — Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol. Rama Samtama Putra bersama General Manager (GM) ASDP Ketapang, Yannes Kurniawan , turun langsung membagikan bantuan logistik berupa ratusan selimut dan matras tidur kepada keluarga korban yang masih menunggu di area Pelabuhan ASDP Ketapang, Jumat malam (4/7).

Hal itu sebagai wujud kepedulian terhadap para keluarga korban insiden tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya di Selat Bali pada Rabu malam (2/7) yang lalu.

Aksi kemanusiaan ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan dan dukungan moral bagi para keluarga korban yang sejak awal tragedi terus menanti kabar di lokasi.

Pembagian bantuan berlangsung di posko terpadu dan area tunggu pelabuhan yang sementara dijadikan tempat penampungan sementara.

“Kami memahami kondisi psikologis para keluarga korban yang sudah beberapa hari berada di sini dan bantuan ini sebagai bentuk empati dan tanggung jawab moral kami kepada mereka,” ujar Kombes Pol. Rama Samtama Putra.

Hal senada juga disampaikan oleh GM ASDP Ketapang Yannes Kurniawan bahwa sinergi antara aparat kepolisian dan pihak pelabuhan sangat penting dalam situasi darurat seperti ini.

“Kami ingin memastikan keluarga korban merasa diperhatikan dan tidak sendirian dalam menghadapi masa-masa sulit ini,” ujar Yannes.

Sebelumnya, Polda Jatim telah membuka Posko informasi di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi.

Posko ini dibentuk untuk mempercepat distribusi bantuan dan penyampaian informasi terkini dari proses pencarian dan evakuasi korban yang masih dilakukan oleh tim SAR gabungan, termasuk Polri, TNI dan Basarnas.

Hingga hari ini, proses pencarian masih terus dilakukan, dengan prioritas utama menemukan korban yang belum ditemukan serta memberikan layanan psikososial bagi para keluarga.

Langkah cepat dan responsif yang dilakukan oleh Kapolresta Banyuwangi bersama manajemen ASDP ini mendapat apresiasi dari masyarakat, sebagai wujud nyata hadirnya negara di tengah duka warganya.

Kepedulian dan sinergi berbagai pihak ini menjadi cermin solidaritas kemanusiaan yang kuat di tengah duka.

Meski luka belum sepenuhnya pulih, kehadiran dan perhatian nyata dari Polresta Banyuwangi Polda Jatim serta pihak pelabuhan diharapkan mampu memberi sedikit ketenangan bagi keluarga yang menanti kabar orang-orang tercinta.

Upaya pencarian dan penanganan pasca-tragedi akan terus dilanjutkan hingga seluruh proses evakuasi dan pemulihan dapat tuntas secara menyeluruh.

Sementara itu di lokasi terpisah, Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan 6 jenazah korban telah diserahkan Kamis malam (3/7) oleh Menteri Perhubungan dengan didampingi Kapolda Jatim Irjen Pol Nanang Avianto ke pihak keluarga di pelabuhan Ketapang Banyuwangi.

Kombes Pol Abast menegaskan pencarian dan evakuasi korban KMP Tunu Pratama Jaya dipastikan akan terus dilakukan.

"Petugas gabungan akan terus melakukan pencarian hingga seluruh penumpang ditemukan, dengan koordinasi penuh bersama Basarnas, TNI, Polri, ASDP dan pemerintah daerah setempat," kata Kombes Abast.

Diketahui KMP Tunu Pratama Jaya berlayar dari Pelabuhan Ketapang menuju Pelabuhan Gilimanuk pada Rabu malam (2/7).

Berdasarkan laporan petugas di lapangan, kapal tenggelam pada pukul 23.35 WIB di koordinat 8° 9'32.35"S 114°25'6.38"E.

Sementara berdasarkan Manifest, kapal tersebut berpenumpang 53 Orang dan ABK Kapal 12 Orang serta 22 Unit Kendaraan.

Nanang-Jatim

IMG-20250705-WA0173

Menteri Kebudayaan Apresiasi Polri Atas Konsistensi Lestarikan Pagelaran Wayang Kulit

Media 74

Jakarta. Menteri Kebudayaan, Fadli Zon, mengapresiasi semangat Polri dalam memajukan kebudayaan dengan rutin melaksanakan pagelaran wayang kulit saat peringatan Hari Bhayangkara setiap tahunnya. Tahun ini, pagelaran itu dihadiri langsung oleh Menteri Fadli Zon.

"Kegiatan ini saya kira luar biasa. Kami sangat apresiasi sekali dalam rangka HUT Bhyangkara diselenggarakan sebuah pagelaran wayang dengan tema Amartha Binangun ini," jelas Menteri Fadli Zon di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (4/7/25) malam.

Ia mendorong institusi lain mengikuti langkah Korps Bhayangkara. Terutama dalam upaya melestarikan kebudayaan dalam kegiatan-kegiatannya.

"Kami sangat apresiasi sekali dan mudah-mudahan semakin banyak institusi dalam hari-hari lahirnya bisa menyelenggarakan berbagai kegiatan, termasuk seperti wayang," ungkapnya.

Pagelaran Wayang, ujar Menteri Fadli Zon, telah masuk di dalam warisan budaya yang diakui oleh UNESCO. Oleh karenanya, pelestarian wayang melalui pementasan sangat menarik.

"Yang pertama malah dulu, tahun 2003 masterpiece of oral tradition and intangible heritage of humanity. Jadi warisan agung budaya dunia, wayang lah yang pertama kali diakui oleh UNESCO dari Indonesia," ujarnya.

Tak dipungkirinya, komunitas wayang memang masih banyak di daerah-daerah. Namun, beberapa wayang memang perlu penyelamatan khusus.

"Wayang golek yang perlu semakin banyak pementasan. Kalau wayang kulit saya kira masih masih cukup kuat komunitasnya," ungkap Fadli Zon.

Sarwono-Red

IMG-20250705-WA0177

Tingkatkan Kesejahteraan Anggota, Kapolres Kediri Kota Resmikan Perumahan Grand Dharaka

Media 74

KOTA KEDIRI - Guna meningkatkan kesejahteraan anggota, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, meresmikan Perumahan Subsidi Grand Dharaka Residence yang terletak di Desa Gogorante Kecamatan Ngasem Kabupaten Kediri Jawa Timur.

Perumahan bersubsidi khusus untuk anggota dan ASN Polres Kediri Kota itu diresmikan secara simbolis dengan ditandai penandatanganan prasasti dan penyerahan kunci rumah oleh Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Kediri Kota Ny. Ratih Bramastyo kepada salah satu anggota.

Kegiatan ini juga di hadiri oleh PJU Polres Kediri Kota, Kapolsek serta Anggota /ASN yang akan menempati perumahan tersebut.

Dalam sambutanya AKBP Bramastyo Priaji mengatakan, pembangunan rumah subsidi ini merupakan salah satu program dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk kesejahteraan anggota.

"Tadi sudah kita saksikan bersama, bahwa perumahan dengan luasannya kurang lebih 4435 m², dengan komposisi fasum 40 persen, kita mengikuti aturan, dan mendapatkan rumah sebanyak 38 rumah," kata AKBP Bramastyo Priaji, Jumat (4/7).

Kapolres Kediri Kota mengatakan, pembangunan perumahan khusus bagi anggota Polri ini, disambut baik oleh personil Polres Kediri Kota.

Hal itu dibuktikan dengan seluruh unit Grand Dharaka Residence telah terbeli di sebelum peletakan batu pertama pembangunan hingga akhir peresmian.

"Untuk harga hanya sekitar 191 juta. Jadi harga sangat terjangkau untuk anggota, makanya pada saat ini dibuka, hanya butuh beberapa saat langsung full booking," ujarnya.

AKBP Bramastyo Priaji berharap dengan diresmikannya Grand Dharaka Residence ini, akan dapat meningkatkan animo personil agar segera terwujud pembangunan perumahan bersubsidi Tahap 2.

Gun's-Red

IMG-20250705-WA0217

Lewat Wayang Kulit, Polres Metro Bekasi Perkuat Sinergi dan Lestarikan Budaya di HUT Bhayangkara ke-79

Media 74

Bekasi – Dalam suasana penuh kearifan lokal, Polres Metro Bekasi menghadirkan semangat kebersamaan melalui gelaran Nonton Bareng (Nobar) Wayang Kulit dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Jumat malam (4/7/2025). Kegiatan ini menjadi wujud komitmen Polri dalam melestarikan budaya Nusantara sekaligus mempererat sinergi antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat.

Diselenggarakan di Aula Lobby Utama Polres Metro Bekasi, nobar pagelaran wayang kulit tersebut merupakan bagian dari siaran langsung dari Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, dengan lakon "Amartha Binangun" dan tema nasional “Polri untuk Masyarakat.”

Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Mustofa, S.I.K., M.Si. memimpin langsung acara tersebut, didampingi pejabat utama dan Wakapolres. Sejumlah tokoh penting Forkopimda Kabupaten Bekasi juga hadir, antara lain:

dr. Sri Enny Miniarti (Asda I),

Mayor Inf. Sukoco (Kadim 0509/Kab. Bekasi),

Riyan Anugerah, S.H. (Kasi Intel Kejari Kab. Bekasi),

Arya Dwi Nugraha (Wakil Ketua DPRD Kab. Bekasi),

Galih Pandu (Perwakilan PN Cikarang),
serta komunitas pelestari budaya dari Komunitas Wayang Kulit Kabupaten Bekasi.

Acara diawali dengan penampilan Tari Gambyong dan doa bersama, dilanjutkan penyerahan simbol budaya seperti lakon dan gunungan, serta laporan oleh Ketua Penyelenggara Brigjen Pol Agoes Soejadi Soepraptono, S.I.K..

Pagelaran wayang kulit menghadirkan pesan moral tentang kepemimpinan, perjuangan, dan persatuan, yang dikemas secara menarik dalam sesi Jejer, Limbukan, Goro-goro, hingga Menyuro.

Menurut Kapolres, kegiatan ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga bentuk nyata kehadiran Polri dalam merawat identitas budaya bangsa dan membangun komunikasi yang lebih humanis dengan masyarakat.

"Melalui seni tradisi seperti wayang, kita berharap Polri semakin dekat dengan rakyat, dan nilai-nilai luhur bangsa bisa terus hidup di tengah modernitas," ungkapnya.

Kegiatan berlangsung dengan penuh kekhidmatan dan antusiasme, menjadi simbol harmonisasi antara penjagaan keamanan dan pelestarian budaya oleh jajaran Polres Metro Bekasi.

Darto-Bekasi